Polsek Bangko Pusako Cooling System Masyarakat di Jln H. Annas Maamun
Rohil – Polsek Bangko Pusako Polres Rohil melalui Personel Aipda Agustami dan Aipda Suriyanto, Cooling System Masyarakat di Jln H Annas Maamun Kepenghuluan Bangko Mukti Kecamatan Bangko Pusako Kabupaten Rokan Hilir. Selasa 2 Januari 2024 Pukul 14.00 WIB.
Kepada masyarakat, 2 Personel Polsek Bangko Pusako yang tengah melakukan kegiatan dalam rangka melaksanakan Operasi Mantap Brata OMB Lancang Kuning tahun 2023-2024 ini menghimbau untuk bekerjasama dalam menjaga situasi Kamtibmas jelang dilaksanakan pemilu.
Kapolres Rohil AKBP Andrian Pramudianto SH SIK MSi melalui plh Kasi Humas Polres Rohil Iptu Yulanda Alvaleri S Trk menjelaskan
Kegiatan bagian dari dalam rangka melaksanakan Operasi Mantap Brata OMB Langcang Kuning tahun 2023-2024 ini.
Kegiatan Cooling Syistem Pemilu Damai Ops Mantap Brata 2023- 2024 di wilayah hukum Polres Rohil oleh Polsek Bangko Pusako, ini bertujuan agar tidak terjadi perselisihan di masyarakat meskipun berbeda pilihan di Pemilu 2024.
Bekerja sama antara Polri dengan masyarakat untuk menciptakan pemilu damai, mengantisipasi perpecahan dan potensi konflik di tengah masyarakat dalam acara pesta demokrasi dan mengajak seluruh masyarakat untuk menghindari hal-hal dapat mengganggu stabilitas keamanan pemilu,” terang Iptu Yulanda Alvaleri.
Adapun tujuan dari kegiatan ini diharapkan dapat menciptakan Situasi Kamtibmas yang aman dan Kondusif dalam pesta demokrasi, erjalinnya Hubungan yang harmonis antara masyarakat dan Polri. Dapat mencegah terjadinya konflik dan perpecahan di tengah masyarakat, serta terciptanya pemilu damai,” imbuhnya
Sumber Plh Kasi Humas Polres Rohil